Liburan Ke Negeri Matador Spanyol? Wajib Datang Ke 4 Wisata Eksotis Ini

Liburan Ke Negeri Matador Spanyol? Wajib Datang Ke 4 Wisata Eksotis Ini

Spanyol salah satu negara eropa yang mungkin menjadi favorit para pecinta olahraga sepak bola. Spanyol menawarkan banyak ragam keindahan mulai dari budaya, kuliner dan berbagai tempat wisata yang menakjubkan. Pergi ke negeri matador tersebut tidaklah lengkap jika tidak mengunjungi 4 tempat wisata berikut ini:

Kota 3 budaya Toledo

Datang ke Spanyol belum seru jika tidak mengunjungi sebuah kota dengan toleransi Beragama yang tinggi yaitu Toledo. Di kota Toledo Anda akan melihat tempat beribadah muslim, Kristen dan juga yahudi saling berdampingan. Sehingga ibu kota dari kerajaan Visigothic tersebut mendapat julukan sebagai kota 3 budaya.

Maksud dari budaya adalah 3 agama yaitu Yahudi, Muslim dan juga Kristen. Keberagaman sangat kental di kota indah tersebut, semua hidup berdampingan dengan damai. 4 menara alcazar turut menyumbang keindahan dari kota lahirnya para pelukis hebat tersebut.

Jika Anda datang ke kota tersebut jangan lupa untuk datang ke tempat pameran lukisan atau museum lukisan. Dimana di kota tersebut sering sekali diadakan pameran lukisan. Selain itu Anda juga dapat menambah koleksi foto perjalanan Anda dengan berfoto di cathedral primada santa maria de Toledo.

Menelusuri jejak-jejak kejayaan islam di Alhambra Granada

Sejarah mencatat bahwa islam pernah Berjaya di negara matador spanyol Salah satu bukti sejarah yaitu keberadaan kastil Alhambra yang terletak di Spanyol bagian selatan atau Andalusia. Kurang lebih selama 800 tahun lamanya islam menguasai Andalusia sebelum kembali direbut oleh kerajaan katolik.

Baca juga : Bangunan Klasik yang Menarik di Spanyol

Dengan datang ke tempat tersebut maka mata Anda akan dimanjakan dengan bangunan istanah yang sangat megah dengan taman yang luas dan juga indah. Berbagai macam tanaman bunga menghiasi taman istanah tersebut. dijamin akan banyak foto yang dapat Anda bagikan untuk teman-teman dunia maya Anda.

Salah satu istana yang paling banyak didatangi oleh wisatawan adalah istana Nazari. Jejak-jejak islam sangat kental pada bangunan istana tersebut. Anda akan banyak menemukan ukiran kaligrafi pada dinding-dinding istana. Mendatangi tempat tersebut, pasti Anda akan merasakan atmosfer kejayaan islam di negara Andalusia yang menakjubkan.

Alcabaza dan pantai Poniente di Almeria

Salah satu kota yang sayang untuk dilewatkan jika Anda mengunjungi Spanyol adalah Almeria. Tempat ini sangat tepat jika Anda ingin belajar tentang sejarah terutama sejarah kejayaan islam. Banyak sekali museum dan kawasan bersejarah yang akan menceritakan secara jelas kepada Anda. selain itu Anda juga dapat menikmati pantai indah yang sangat terkenal di Spanyol.

Baca Juga : Pulau Seribu Masjid,Wisata Halal Terbaik Sedunia

Salah satu tempat wisata yang wajib Anda kunjungi jika datang ke kota tersebut adalah alcabaza. Asal nama tersebut juga diambil dari Bahasa arab yang mempunyai makna kota berbenteng. Anda akan melihat arsitektur bangunan benteng yang menakjubkan, dimana fungsi dari benteng tersebut adalah untuk berlindung dan juga sebagai tempat tinggal para petinggi dari kota tersebut.

Datang ke kota tersebut baru akan lengkap jika Anda mengunjungi pantai poniente. Sebuah pantai dengan hamparan pasir akan menenangkan pikiran Anda. sehingga sepulang dari tempat tersebut Anda pikiran Anda akan jauh lebih fresh.

Almeria

Menikmati berbagai lukisan di Meuseo Del Prado

Spanyol negara yang sangat menghargai karya seni dan banyak pelukis terkenal yang menghasilkan karya-karya menakjubkan lahir dari negara tersebut. salah satu museum yang banyak menarik perhatian para wisatawan khususnya penikmat seni dua dimensi adalah Museo Del Prado.

Banyak sekali lukisan-lukisan mulai dari abad 11 sampai sekarang yang tersimpan di museum tersebut. selain itu Anda juga akan merasakan kesan megah dari gedung museum yang dibangun dengan gaya non klasik tersebut. selain lukisan Anda juga akan dimanjakan dengan berbagai karya seni pahat.